Review KIDZOOONA

Assalamualaikum pemirsaaaa.

Kali ini mommyica mau review keseruan kami, hari jumat pada tanggal 18 September 2017 di arena bermain dan belajar anak, yaitu kidzooona.

Kidzooona asalnya dari negara Sakura. Ketika tahu dr Japan mommyica langsung tertarik bukan karena g cinta Indonesia cuma pad asaat itu yang terpikir dibenakku adalah tempatnya nyaman, bersih dan permainannya kreatif. Dan alhamdulillah sesuai ekspektasi bersih lho dan petugasnya rajin bersihin dibanding sama arena2 playground lainnya di mall2. Oh ya Kidzooona sendiri punya beberapa cabang di negara Asia dan beberapa cabang juga Indonesia. Tapi kali ini mommyica dan aqilah bermain di kidzooona mall artha gading jakarta utara.

MommyIca ceritain dari awal kedatangan yah. Seperti biasa sebelum main bayar dulu di kasir. Karena jatuhnya weekday dan kami main sepuasnya maka HTM nya Rp 90.000 ini harga untuk 1 anak + 1 pendamping yaaa, kalau nambah pendamping lagi dikenakan biaya tambahan sebesar Rp 30.000. Dapat stamp card yang bisa ditukerin bonus2. Karena setiap transaksi Rp 100.000 dapat 2 stamp, yaudah deh momnyica genapin aja dengan dalih membeli kaos kaki. Di kidzooona itu arena wajib kaos kaki yah. Kalau g bawa disediakan disana tapi bayar, kaos kaki dewasa Rp 10.000 dan kaos kaki anak Rp 5.000. Jadi total transaksi kami senilai Rp 100.000 dapat 2 stamp lho dan berhubung ada program setiap transaksi Rp 100.000 keatas dpt handuk kidzooona jadilah oleh2 kita banyak, hihihihi. Di kidzooona ada program membership juga, bikin member cardnya gratis tapi caranya harus kumpulin 10 stamp baru deh dapat member card which is kalo udah jadi member htm nya jadi lebih murah. Terus anak+pendamping masing2 dapat gelang. Gelang di kidzooona ada 3 macam yah, warna biru untuk htm bermain selama 1 jam, warna pink untuk htm bermain sepuasnya dan warna kuning untuk htm undangan. Setelah itu kami ditawari kunci loker untuk sendal dan barang bawaan. Setelah semua dimasukkan ke dalam loker. Sekarang waktunya bermaiiiiiiin. Yippppiiiii

Permainan di kidzooona menurut kacamata mommyica dibagi dalam 3 kategori, permainan playground, permainan kreativitas dan role play (bermain peran ala2 kidzania). Pertama aqilah masuk ke kolam mandi bola raksasa yg didalamnya terdapat arena permainan ketangkasan. Ada trampolin, perosotan tp yg dari balon ditiup kayak di pasar malam, hihihi. Ada juga sejenis arena ninja warior dimulai dr naik ke tangga tali terus berjalan di pijakan yg tidak rata, manjat seolah2 lg panjat tebing, berjalan diatas tali temali dan berakhir di perosotan deh. Ini tempatnya lumayan bersih dan bolanya banyak. Pinggiran arenanya dari matras jadi lumayan safetylah.

Terus disebalahnya ada semacam kasur udara raksasa buat anak lari2, loncat2. Ini permukaan kasurnya gak rata jd semacam kayak ada lubang2 kecil supaya g licin sih.

Terus ada roda putar raksasa ini melatih keseimbangan antara otak dan otot. Seru banged ini, si anak diajak berfikir gimana caranya supaya rodanya bisa ngegelinding. Lantainya permainan ini evamat yang lumayan tebal.

Disini juga ada arena khusus bayi sih. Permainannya wire beads, sm beberapa alat musik. Terus disebalahnya ada area untuk duduk2 dan makan.

Berikutnya permainan kreativitas. Ada permainan kinetic sands di wadah yg besar beserta cetakannya. Terus ada miniatur rumah2n dan jalanan. Ada permainan blocks dkk. Sama ada permainan blocks besar yang berwarna biru, materialnya sponge jadi ringan.

Terakhir role play. Ada rumah sakit, burger shop, ice cream shop, sushi bar, kantor pos, florist, supermarket, dapur, fire dept dan police dept. Ini arenanya lengkap dengan peralatannya yah, sampe ada mesin kasih dan uangnya juga lho. Di fire dept sama police dept ada gamenya juga sih.

Oh ya, di kidzooona ada aktivitas2 lain di jam2 tertentu, ada mewarnai, kraft, meet n great sm iconnya kidzooona (lala chan). Jadwal aktivitasnya dipajang di dekat kasir yah.

Overall sih kita puas main disini. Main dari abis zuhur sampai asar dan si aqilah masih betah juga, hihihi. Karena kita sepuasnya sebenarnya masih bisa main sampai jam setengah 10 malam asalkan gelangnya masih ada. Tempatnya bersih, petugasnya ramah dan informatif, beberapa kali lihat petugasnya bersih2 dan merapikan mainan. Mainannnya juga banyaaaak. Cuma sayangnya kalau mau ke toilet harus keluar arena kidzooona.

Sekian review dari mommyica. Semoga bermanfaat.

Komentar

Postingan Populer